Syamsudin Noor Banjarmasin

Home / Syamsudin Noor Banjarmasin
bandara syamsudin noor

bandara syamsudin noorKota Banjarmasin adalah ibu kota Propinsi Kalimantan Selatan yang luas wilayahnya lebih kecil daripada Jakarta Barat. Banjarmasin merupakan kota pelabuhan dan memiliki terminal peti kemas yang masuk dalam 10 besar terminal peti kemas se-Indonesia.

Kota Banjarmasin hanya memiliki satu buah bandar udara, yakni Bandara Domestik Syamsuddin Noor (BDJ). Bandara ini terletak di Kelurahan Syamsuddin Noor, Kecamatan Landasan Ulin, berjarak sekitar 25 Km dari Kota Banjarmasin.

Sebelum Indonesia merdeka, bandara ini bernama Lapangan Terbang Ulin. Begitu Indonesia merdeka, tepatnya pada tahun 1975 bandara tersebut ditetapkan untuk melayani penerbangan sipil dan namanya pun diubah menjadi Bandara Syamsuddin Noor.

 

Bandara ini hanya melayani penerbangan reguler dan baru melayani rute penerbangan internasional ketika musim haji tiba. Pengelolaan Bandara Syamsuddin Noor diserahkan kepada PT. Angkasa Pura I. Menurut Dinas Perhubungan Kalimantan Selatan,  Bandara Syamsuddin Noor merupakan bandara terburuk se-Indonesia. Yakni menduduki posisi terakhir dari 40 bandara yang terdapat di Indonesia. Alasan utamanya, kondisi terminal penumpang domestik serta kualitas pelayanan di bandara tersebut sangatlah buruk.

Bahkan fasilitas yang tersedia di dalamnya juga belum cukup memadai. Termasuk pula kondisi landasan pacunya yang sering mengalami kerusakan.

 

Setiap harinya, bandara Syamsuddin Noor mampu menerbangkan penumpang rata-rata sejumlah 3000 orang dengan frekuensi penerbangan sebanyak 33 kali. Sejumlah maskapai penerbangan yang beroperasi di bandara tersebut yakni Batavia Air (Balikpapan, Jakarta, Surabaya), Citilink (Jakarta, Surabaya), Dirgantara Air Services (Balikpapan, Pangkalanbun, Pontianak, Sampit), Garuda Indonesia (Jakarta), Lion Air (Jakarta, Surabaya), Sriwijaya Air (Balikpapan, Surabaya, Jakarta), Wings Air (Surabaya), Merpati Airlines (Jakarta, Makasar), Riau Airlines (Kotabaru), Kalstar (Sampit), Trigana Air Service (Kotabaru), Pelita Air Service (Tanjung).

 

Fasilitas yang tersedia di Bandara Syamsuddin Noor antara lain berupa ATM, wartel, mini market, restoran, kafe, bank, dan waving gallery. Untuk mencapai bandara tersebut, Anda bisa menggunakan sarana transportasi publik berupa taksi dan angkutan umum. Informasi lebih lanjut mengenai Bandara Syamsuddin Noor bisa Anda dapatkan melalui nomor telepon (0511)705277 atau alamatnya di Jl. Angkasa Landasan Ulin, Banjarbaru.

Info Terkait :

16 thoughts on “Syamsudin Noor Banjarmasin”

  1. untuk tiket GA jurusan Banjarmasin – Surabaya tgl 24-30 Mei 2014 3 orang dewasa dan 1 anak dibawah 1 tahun yang termurah berapa harganya..?

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan.